Agen Bola Terbesar

Start dari Belakang, Hamilton Tak Percaya Bisa Raih Podium Ketiga

Start dari Belakang, Hamilton Tak Percaya Bisa Raih Podium Ketiga
Start dari Belakang, Hamilton Tak Percaya Bisa Raih Podium Ketiga - Berita Harian Terkini - Sports


Ionclub.me - Lewis Hamilton sulit mempercayai podium ketiga yang diraihnya di GP Belgia. Sebab driver Mercedes itu harus memulai balapan dari posisi belakang.

Hamilton memulai balapan di sirkuit Spa-Franchorchamps, Minggu (28/8/2016) malam WIB dari posisi ke-21. Dia mendapatkan penalti usai melakukan sejumlah pergantian mesin di sesi latihan bebas.

Meski demikian, pada akhirnya pemilik tiga titel juara dunia itu mampu finis di urutan tiga. Ini tak terlepas dari sejumlah insiden di awal balapan.

Selepas start, tiga pebalap yakni Max Verstappen, Sebastian Vettel, dan Kimi Raikkonen terlibat kecelakaan. Ketiganya pun kehilangan banyak waktu, di mana Verstappen dan Raikkonen harus mengganti sayap depan sedang Vettel melintir.

Kemudian Jenson Button dan Paschal Wehrlein juga mengalami kecelakaan, dengan keduanya gagal melanjutkan balapan. Juga harus menuntaskan balapan lebih dini adalah Carlos Sainz yang mengalami pecah ban dan Kevin Magnussen yang menabrak tumpukan ban di dinding pembatas.

Kecelakaan yang dialami Magnussen sendiri membuat balapan sempat dihentikan. Ini memegang faktor lain hingga akhirnya Hamilton bisa juara. Pebalap asal Inggris itu bahkan tak menyangka akan bisa naik podium.

"Saya sungguh tidak percaya bahwa kami maju begitu jauh. Saya bangun tidur pagi ini memahami betapa sulitnya balapan akan berjalan dengan ban-ban ini. Banyak pengelupasan sehingga Anda tak bisa memperkirakan apa yang akan terjadi," kata Hamilton dikutip Motorsport.

"Di balapan sebelumnya, tidak ada insiden-insiden dan hari ini ada. Hari ini adalah soal melakukan pendekatan yang tepat, tidak terlalu agresif dan tidak terlalu santai."

"Hari ini sebagai tim secara kolektif, kami punya keseimbangan yang pas. Ini adalah hasil terbaik yang bisa saya harapkan," imbuhnya.

Dengan finis ketiga, Hamilton masih memuncaki klasemen kejuaraan dunia dengan 232 poin. Sementara itu rekan setimnya, Nico Rosberg, yang tampil sebagai pemenang berada di posisi dua dengan 223 angka.

Informasi berita Silet hari ini dan Gossip Artis bisa baca di situs ini !!

Dapatkan juga berita politik & berita mancanegara di situs ini !
Share on Google Plus

About jenipatty

0 komentar:

Posting Komentar