Agen Bola Terbesar

Chew Jetty, Atraksi Wisata Baru di Penang

Chew Jetty, Atraksi Wisata Baru di Penang
Chew Jetty, Atraksi Wisata Baru di Penang - Berita Harian Terkini - Travel


Chew Jetty, kini sedang jadi atraksi pariwisata populer di salah satu pulau di Malaysia, Penang.

Chew Jetty adalah dermaga laut terpanjang di pelabuhan Weld Quay (Pangkalan Quay), dermaga ini dulunya adalah dermaga tempat para buruh pekerja kasar bongkar muat tongkang untuk mengangkut kargo dari kapal besar untuk masuk ke pelabuhan.

Penduduk setempat mempercayai bahwa dermaga ini beroperasi sekitar tahun 1900-an ketika George Town (pusat kota Penang) menjadi kota pelabuhan terkenal di semenanjung Malaysia.

Chew Jetty juga merupakan situs wisata ‘serba ada’ di wilayahnya, Anda bisa membeli cendera mata khas Penang dan makan makanan tradisional yang tersedia di sekitaran tempat wisata tersebut karena wilayah Weld Quay sendiri terkenal sebagai situs wisata yang dilindungi UNESCO.




Beberapa penduduk juga menyulap rumah mungil mereka menjadi galeri seni dan pertokoan yang menjual makanan dan minuman ringan seperti yang dilansir dari laman Asia One, Rabu (9/12).

Seng San adalah salah satu diantaranya, ia adalah buruh di pelabuhan wilayah Weld Quay yang kini berjualan durian di sepanjang dermaga ini.

“Saya dulu membawa kargo dari kapal-kapal besar yang tidak bisa singgah ke Weld Quay. Namun setelah Butterworth (pelabuhan di luar pulau Penang) dibangun, kapal-kapal tersebut tampaknya tidak membutuhkan saya lagi,” ujarnya.

“Wisatawan mulai banyak datang kesini sekitar lima tahun yang lalu, saya akhirnya mulai berganti mata pencaharian ke bidang pariwisata.”



Sejarah dari Chew Jetty sendiri menarik minat para wisatawan untuk berkunjung ke tempat ini, Dikisahkan masyarakat setempat bahwa warga Tiongkok datang ke Penang saat Kapten Francais Light menemukan pulau Penang pada tahun 1786, beberapa imigran gelap Tiongkok ini melarikan diri ke Penang karena ketidakmampuannya hidup di negaranya.

“Sebenarnya, para buruh ini kebanyakan bermalam di kapal karena mereka tidak harus membayar ketika menumpang kapal untuk menginap. Namun kemudian gudang dibangun untuk pekerja yang memiliki keluarga dan akhirnya mereka mulai membangun rumah sendiri-sendiri,” ujar salah satu sejarawan lokal, Clement Liang yang juga pengurus Penang Heritage Trust.

Informasi berita Silet hari ini dan Gossip Artis bisa baca di situs ini !!

Dapatkan juga berita politik & berita mancanegara di situs ini !
Share on Google Plus

About jenipatty

0 komentar:

Posting Komentar