Agen Bola Terbesar

Sensasi Naik Kereta di Jalur Kereta Hidung Setan, Ekuador

Sensasi Naik Kereta di Jalur Kereta Hidung Setan, Ekuador
Sensasi Naik Kereta di Jalur Kereta Hidung Setan, Ekuador - Berita Harian Terkini - Travel


Salah satu negara di Amerika Selatan, Ekuador punya jalur kereta yang dianggap menyeramkan. Namanya Nariz del Diablo yang artinya, hidung setan!

Dari informasi yang dikumpulkan detikTravel dari berbagai sumber, Kamis (9/6/2016) jalur kereta tersebut berada di Pegunungan Andes. Salah satu pegunungan terpanjang di dunia, membentang melewati 7 negara di Amerika Latin yakni Argentina, Bolivia, Chili, Kolombia, Ekuador, Peru, dan Venezuela. Total panjangnya 7.000 km!

Semua bermula di 1895 kala Presiden Ekuador saat itu, Eloy Alfaro merencanakan ingin membangun jalur kereta dari kota pesisir Guayaqui ke Ibukota Ekuador, Quito. Jarak antara dua kotanya 400 km lebih, dengan posisi Guayaqui berada di selatan Quito.

Eloy Alfaro pun mengontrak pekerja kontraktor dari Amerika Serikat untuk membangun jalur keretanya. Di luar dugaan, rencananya justru ditentang oleh masyarakat Ekuador sendiri. Mereka tak mau Pegunungan Andes rusak dan Pegunungan Andes pun tak bisa ditaklukan karena ada semacam 'penunggunya'.

Sang presiden tak menyerah, tetap pada rencana semula. Satu per satu rel kereta api berhasil dirangkai hingga sampailah di titik yang dianggap paling sulit. Titik itulah yang dikenal dengan nama Nariz del Diablo, yang jika diartikan adalah hidung setan!

Nariz del Diablo sebenarnya merupakan tebing terjal, bentuknya tegak lurus seperti sebuah hidung. Karena konturnya yang seperti itu, para kontraktor dibuat pusing tujuh keliling Berbagai cara dilakukan, seperti salah satunya meledakan tanahnya dengan dinamit agar dapat membuat rangkaian jalur kereta.

Di lain sisi, masyarakat setempat punya kepercayaan lain. Mereka percaya, bahwa Nariz del Diablo adalah area yang manusia dilarang mendekat. Apalagi jika merusaknya, maka bencana akan muncul dan dibayar dengan nyawa manusia!

Akhirnya, rangkaian jalur kereta berhasil melewati Nariz del Diablo, si hidung setan. Di tahun 1902, seluruh rangkaian jalur kereta berhasil diselesaikan dari Guayaqui ke Quito. Namun ada catatan kelam, tercatat 2.000 pekerja tewas.

Para pekerja tewas dengan berbagai sebab, ada yang terkena longsor, demam berdarah, badai dan lain-lain. Bagi masyarakat setempat, lagi-lagi mereka percaya kematian para pekerja dikarenakan penunggu Nariz del Diablo yang marah.

Jalur keretanya ternyata bertahan lama, sampai setidaknya tahun 1997. Sebab di tahun itu, terjadi badai El Nino yang cukup besar, dan menimbun seluruh trek kereta. Hanya tersisa 12 km saja dari Alausi ke Sibambe.

Nah jalur yang tersisa itu, menariknya ada di jalur si hidung setan. tren Ecuador, adalah operator wisata kereta api di Ekuador yang menawarkan naik kereta di jalur tersebut. jadwal perjalanannya dari hari Selasa sampai Minggu, pukul 08.30 sampai 10.30 watu setempat dengan kapasitas hanya 54 orang. Harga paketnya USD 30 atau setara Rp 396 ribu.

Wisatawan akan diajak naik kereta melintasi hidung setan. Rasakanlah sensasinya, saat kereta berjalan menuruni tebing yang terjal dan berkelok-kelok, bak seperti main roller coaster. Di pinggirnya langsung jurang. Tapi tenang saja, keretanya akan jalan pelan-pelan kok.

Di balik namanya yang seram, rupanya tersaji pemandangan yang indah di hidung setan itu berupa rangkaian Pegunungan Andes yang hijau.

Informasi berita Silet hari ini dan Gossip Artis bisa baca di situs ini !!

Dapatkan juga berita politik & berita mancanegara di situs ini !
Share on Google Plus

About jenipatty

0 komentar:

Posting Komentar