Ruang Sidang Di Pasang TV Layar Datar Agar Rekaman CCTV di Olivier Bisa Dibuka di Persidangan - Berita Harian Terkini - Berita |
Ada yang menarik dengan ruang sidang yang digunakan untuk mengadili terdakwa kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin, Jessica Kumala Wongso. Ruangan Kartika 1 dipasang sebanyak 4 unit televisi berukuran 35 inchi.
Televisi tersebut direncanakan untuk menampilkan video CCTV yang berisi rekaman saat di Kafe Olivier. Menurut keterangan Ayah Mirna, Darmawan Salihin, dia memang ingin barang bukti tersebut ditampilkan di pengadilan.
"Saya minta memang dari dulu ingin agar CCTV itu ditampilkan. Jadi bakal makin seru nih besok," kata Darmawan di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Jalan Bungur Besar, Kemayoran, Jakarta, Senin (12/6/2016).
Darmawan menambahkan, Ia begitu optimis setelah CCTV ditunjukkan ke publik kebenaran akan segera terungkap.
Sementara itu kuasa hukum Jessica Kumala Wongso, Otto Hasibuan juga ingin CCTV itu segara dibuka. Ia menambahkan, sebelumnya tim kuasa hukum tak pernah melihat rekaman di CCTV tersebut.
"Kita sendiri belum liat CCTV, itu kan ada di sini. Nanti kita lihat besok. Kita justru minta terbuka. Kalau enggak dibuka saya yang minta dibuka karena kita ingin tahu apa yang sebenarnya terjadi sih," ucap Otto.
Otto meyakini kliennya tidak pernah menaruh sianida ke dalam es kopi Vietnam milik Mirna. Ia mengambil kesimpulan seperti itu karena laporan itu tidak pernah dimasukkan ke Berkas Acara Perkara (BAP).
"Kalau ada gerakan menaruh sianida kan pasti ada di berita acara, ini kan enggak ada, itu kan tafsir. Jadi kalau jaksa enggak buka saya minta dibuka karena saya juga ingin cari kebenaran riil," kata Otto.
"Saya tidak ingin menyebut bahwa dia bersalah juga dong, saya enggak mau membela asal asalan . Saya mau mencari kebenaran," sambung dia.
Dalam sidang hari ini JPU juga akan menghadirkan saksi kunci yakni, teman Mirna yang ikut hadir di Cafe Olivier saat kejadian Mirna tewas, Hani Juwita Boon dan beberapa pegawai kafe Olivier.
Sidang Jessica sendiri akan dimulai pada pukul 10.00 WIB pagi ini. Agenda sidang ini yaitu, mendengarkan kesaksian dari keempat saksi yang didatangkan tersebut.
Informasi berita Silet hari ini dan Gossip Artis bisa baca di situs ini !!
Dapatkan juga berita politik & berita mancanegara di situs ini !
0 komentar:
Posting Komentar